Friday, October 29, 2010

Christian Gonzales Dipanggil Timnas

Akhirnya perubahan telah terjadi di Timnas Indonesia. Memang belum ada prestasi yang bisa dibanggakan sejauh ini. Tapi ada sedikit harapan cerah karena terobosan PSSI untuk menggunakan jasa pemain keturunan atau pemain naturalisasi akhirnya terlaksana. Pemain asal Uruguay Christian Gonzales adalah salah satu pemain keturunan yang dipanggil oleh Timnas Indonesia untuk menghadapi Piala AFF bulan Desember mendatang. Selain Gonzales, pemain keturunan lainnya yaitu Irfan Bachdim yang kini merumput bagi Persema Malang juga dipastikan akan ikut dalam skuad yang berjumlah 30 orang itu. Irfan sendiri sebelum bermain di ISL ia berkutat di kompetisi sepakbola di Belanda.

Adapun susunan skuad yang ikut seleksi pemain Timnas Piala AFF adalah sbb :

Kiper: Markus Horison, Ferry Rotinsulu, Kurnia Meiga, Made Wirawan
Bek: Zulkifli, Benny Wahyudi, Ricardo Salampessy, Nova Arianto, Maman Abdulrahman, Hamka Hamzah, Yesaya Desnam, M. Roby, M. Nasuha, Slamet Riyadi
Gelandang: M. Ridwan, Arif Suyono, Toni Sucipto, Firman Utina, Eka Ramdani, Ahmad Bustomi, Hariono, Johan Juansyah, Oktovianus Maniani, Octavianus
Penyerang: Christian Gonzales, Irfan Bachdim, Boas Salossa, Bambang Pamungkas, Yongky Aribowo, Budi Sudarsono

1 comment:

Unknown said...

hebat bgt hmpir semua permain persib ada d situ . . kapan persib juara dg materi pemain yg bgus ky gini ?