Fernando Alonso |
Dalam balapan yang dihelat di sirkuit Silverstone, Minggu (10/7/2011) malam WIB, Alonso meraih kemenangan tidak dengan mudah. Di awal lomba ia kesulitan menyalip duo Red Bull Racing, Vettel dan Mark Webber di depan.
Bahkan Alonso sempat melorot ke posisi keempat setelah disalip Lewis Hamilton. Namun momen krusial juara dunia dua kali itu di mana insiden Vettel di paddock membuat Alonso mampu mengklaim posisi pertama.
Dari lap ke-28 itu sampai bendera finis dikibarkan, Alonso berhasil menjaga posisi pertama dan meraih kemenangan pertamanya musim ini. Ia menyelesaikan 52 lap dengan gap waktu dari Vettel di posisi kedua adalah 19,9 detik.
Vettel akhirnya menyelesaikan balapan di urutan kedua, disusul Webber di posisi ketiga. Keduanya sempat terlibat duel sengit di mana Webber nyaris mendahului rekannya itu.
Begitu juga saat pertarungan seru terjadi di lap terakhir antara Hamilton dan Felipe Massa akhirnya dimenangi Hamilton untuk menyegel urutan keempat.
Nico Rosberg, Sergio Perez, Nick Heidfeld, Michael Schumacher dan Jamie Alguesuari melengkapi 10 besar pembalap.
Hasil lengkap GP Inggris
Pos Driver Team Time
1. Alonso Ferrari 1h28:41.194
2. Vettel Red Bull-Renault + 16.511
3. Webber Red Bull-Renault + 16.947
4. Hamilton McLaren-Mercedes + 28.986
5. Massa Ferrari + 29.010
6. Rosberg Mercedes + 1:00.665
7. Perez Sauber-Ferrari + 1:05.590
8. Heidfeld Renault + 1:15.542
9. Schumacher Mercedes + 1:17.912
10. Alguersuari Toro Rosso-Ferrari + 1:19.108
11. Sutil Force India-Mercedes + 1:19.712
12. Petrov Renault + 1:20.600
13. Barrichello Williams-Cosworth + 1 lap
14. Maldonado Williams-Cosworth + 1 lap
15. Di Resta Force India-Mercedes + 1 lap
16. Glock Virgin-Cosworth + 2 laps
17. D'Ambrosio Virgin-Cosworth + 2 laps
18. Liuzzi HRT-Cosworth + 2 laps
19. Ricciardo HRT-Cosworth + 3 laps
Tidak finis
Driver Team Gap
Button McLaren-Mercedes 11
Buemi Toro Rosso-Ferrari 26
Kobayashi Sauber-Ferrari 28
Trulli Lotus-Renault 41
Kovalainen Lotus-Renault 49
Sumber : Detiksport
No comments:
Post a Comment