Thursday, July 28, 2011

Kalah Penalti Dari Internacional, Milan Juru Kunci

Milan kembali mengalami kekalahan lewat drama adu penalti pada pertandingan perebutan tempat ketiga Audi Cup 2011. Rossoneri kalah dengan skor 2-4 atas Internacional.

Milan sesungguhnya tampil lebih dominan dalam laga di Allianz Arena, Kamis (28/7/2011) dinihari WIB. Namun keunggulan tersebut gagal mereka tuntaskan menjadi kemenangan meski sempat dua kali unggul.

Zlatan Ibrahimovic membuka keunggulan Rossoneri di awal laga sebelum disamakan Damiao di menit 23. Pada babak kedua Milan kembali unggul melalui Alexandre Pato untuk kembali disamakan menjadi 2-2 oleh Andres D'Alessandro.

Di periode adu penalti tak satupun dari penendang Milan berhasil merobek gawang lawan. Sementara eksekutor-eksekutor Internacional dua kali merobek gawang Diavolo Rosso.

Kekalahan ini membuat Milan jadi juru kunci di turnamen Audi Cup. Pada pertandingan pertama kemarin skuad besutan Massimiliano Allegri kalah adu penalti atas tuan rumah Bayern Munchen.

Jalannya Pertandingan

Laga baru berjalan tiga menit saat Ibra berhasil membawa Milan unggul 1-0. Mendapat umpan dari Robinho yang menusuk di sisi kanan kotak penalti, sontekan striker Swedia itu membawa timnya unggul cepat.

Namun keunggulan Milan tersebut berhasil dipatahkan saat laga masuk menit 23. Menyongsong umpan mendatang yang disodorkan dari sisi kanan, Leandro Damiao mengalahkan barisan pertahanan Milan dan Cristian Abbiati untuk mengarahkan bola ke dalam gawang. Skor berubah menjadi 1-1.

Di awal babak kedua Milan kembali menekan pertahanan lawannya. Peluang kembali unggul terbuka di menit-menit awal saat Ibra memungut bola di depan gawang menyusul kesalahan pemain lawan.

Si kulit bundar dia umpan pada Robinho yang dengan jeli melihat kedatangan Pato di tiang jauh dan menyodorkan bola pada striker berjuluk 'Si Bebek' itu. Punya peluang besar bikin gol, sepakan keras pato dari jarak dekat ternyata cuma membentur mistar. Bola kemudian mental ke luar lapangan setelah membentur kiper Internacional.

Milan kembali dalam posisi memimpin di menit 59. Bermula dari umpan satu-dua antara Robinho dengan Ibra yang membuat sang pesepakbola Brasil bisa berhadapan satu lawan satu dengan kiper. Namun Robinho kemudian memilih melepas umpan pada Pato yang dalam posisi bebas dan dengan mudah menceploskan bola ke dalam gawang.

Dalam posisi unggul Milan melakukan banyak perubahan, dengan salah satunya menarik Ibra dan menggantinya dengan Cassano. Keputusan ini membuat lini depan Milan kehilangan taji dan bisa dimanfaatkan dengan sangat baik oleh Internacional.

Masuk lapangan sebagai pemain pengganti, Andres D'Alessandro berhasil menjebol gawang Flavio Roma. Dia memenangi duel dengan bek lawan saat merebound bola yang mental usai diblok Thiago Silva. Gol di menit 80 tersebut mengubah kedudukan menjadi 2-2.

Skor tersebut bertahan hingga menit 90 dan langsung dituntaskan melalui adu penalti. Malang buat Milan, keempat eksekutor pertamanya seluruhnya gagal mencetak gol.

Sepakan Mattia Valoti, Casano dan Pato berhasil diblok kiper, sementara upaya Oddo mentah oleh tiang gawang. Dari kubu Internacional cuma Glaydson yang eksekusinya dihadang Roma, sementara D'Alessandro dan Nei sempurna menendang penalti.

Susunan Pemain

Internacional: Renan; Glaydson, Bolívar, Dalton, Fabrício (Kleber 86); Wilson Matias, Élton (Nei 67), Zé Mário, João Paulo; Gilberto (Roggia 30), Leandro Damião (D’Alessandro 67)

Milan: Abbiati (Roma 46); Zambrotta (Oddo 78), Thiago Silva, Yepes, Antonini; Gattuso (Valoti 66), Ambrosini (Emanuelson 78), Seedorf; Robinho (Boateng 66); Pato, Ibrahimovic (Cassano 66)

Sumber : Detiksport

No comments: