Lionel Messi |
Mulai tahun 2010, penghargaan pemain terbaik Eropa atau yang disebut Ballon d'Or digabung dengan pemain terbaik dunia dengan nama FIFA Ballon d'Or. Seperti diberitakan sebelumnya, Messi tampil menjadi pemain pertama yang memperoleh award prestisius itu.
Sukses ini merupakan ulangan keberhasilan Messi pada tahun lalu. Di mana pemain Argentina itu mendapatkan dua penghargaan yang sama setelah mengantar Barcelona meraih berbagai trofi sepanjang tahun 2009.
Dikutip dari Info Strada, Messi menjadi pemain keenam dalam sejarah yang meraih Ballon d'Or dua kali berturut-turut. Atau pemain pertama setelah Marco van Basten yang membuat pencapaian yang sama pada 1988-89.
Pemain lain yang berhasil menyabet predikat terbaik Eropa secara beruntun adalah Johan Cruyff (Belanda) pada 1973-74, Kevin Keegan (Inggris) 1977-78, Karl-Heinze Rummeniege (Jerman) 1980-81. Sedangkan legenda Prancis Michel Platini bukan hanya dua kali meraih penghargaan itu melainkan mencetak hat-trick yang dibuatnya pada 1983-85.
Sumber : Detiksport
No comments:
Post a Comment